Garut – Sekitar 7,6 juta benih ikan ditebar di kawasan objek wisata Situ Bagendit Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut, Rabu 22 Juni 2022.
Jumlah itu sekaligus memecahkan rekor nasional Museun Rekor Indonesia (Muri). Kegiatan itu diinisiasi Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat, dalam rangkaian HUT Bhayangkara yang ke-76.
Kapolda Jabar Irjen Pol. Suntana mengatakan, gerakan itu merupakan bentuk kepedulian Polri dalam menumbuhkan sektor pariwisata dan perekonomian masyarakat.
Diharapkan, keberadaan jutaan ikan tersebut nantinya bakal menjadi daya tarik wisata khususnya di Situ Bagendit.
“Kegiatan ini mudah-mudahan bisa menstimulasi pertumbuhan ekonomi masyarakat Garut dan tentunya Indonesia,” katanya.
Suntana menyatakan, dipilihnya Kabupaten Garut sebagai lokasi penebaran 7,6 juta ekor benih ikan itu karena situ itu merupakan salah satu sentra ekonomi yang akan berkembang menjadi sentra wisata kebanggaan bagi masyarakat Garut.
Ia berharap, seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kawasan wisata Situ Bagendit agar tetap memiliki daya tarik tersendiri.
Selain itu juga mampu menjadi sentra ekonomi, termasuk sektor pariwisata yang bermanfaat bagi masyarakat.
“Semoga yang dilakukan oleh kami bisa menghidupkan ekomoni yang tinggal di sini. Masyarakat juga harus ikut menjaga wilayah ini untuk kemajuan kita bersama sebagai modal anak cucu kita nanti,” katanya.
Suntana menyebutkan, jajaran kepolisian dalam rangka memperingati HUT Ke-76 Bhayangkara melakukan berbagai kegiatan.
Antara lain tebar benih ikan, bakti sosial, memperbaiki tempat ibadah dan kegiatan sosial lainnya.
Tak hanya di Kabupaten Garut, pelaksanaan Hari Bhayangkara ke-76 itu juga dilaksanakan di beberapa wilayah di seluruh Indonesia.
“Kepolisian melaksanakan bakti sosial ada pembagian sembako, ada sekarang juga penyebaran benih (ikan), dan beberapa kegiatan yang lain termasuk renovasi tempat ibadah,” katanya.
Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono menyatakan, Situ Bagendit merupakan salah satu objek wisata di Kabupaten Garut yang, menjadi kebanggaan bagi masyarakat.
Oleh karena itu lanjutnya, penting untuk menjaga dan merestorasi ekosistem alam di Situ Bagendit tersebut.
Sementara itu Bupati Garut Rudy Gunawan menyampaikan, penebaran 7,6 juta ekor benih ikan yang dilakukan di salah satu tempat legendaris di Kabupaten Garut ini, diyakini akan memberikan dampak ekonomi yang luar biasa bagi masyarakat di Kabupaten Garut.
“Ini akan memberikan dampak ekonomi yang luar biasa, karena Bagendit ini dulu dijadikan mata pencaharian banyak orang. Mereka memancing, hasilnya banyak, kemudian dijual,” ungkapnya.
Rudy menyebutkan, sejak dulu ikan yang berasal dari Situ Bagendit ini terkenal dengan rasanya yang lezat.
Bahkan, hasil tangkapan ikan dari Situ Bagendit itu dijual ke beberapa daerah di Kabupaten Garut, seperti di Kecamatan Wanaraja dan Garut Kota.
Dengan adanya penebaran sebanyak 7,6 juta ekor benih ikan, Rudy pun berharap dapat memberikan harapan kepada masyarakat Garut untuk memancing di Situ Bagendit.
Ikan ini bebas diambil oleh masyarakat Garut sesuai ketentuan. “Ini cukup, tidak perlu ditanam lagi beberapa tahun, tapi yang penting ini apresiasi kepada Polri yang memberikan harapan kepada masyarakat untuk bisa mancing,” katanya.
Nantinya, ikan-ikan tersebut bisa diambil dan ini terbuka, bebas boleh siapa saja bisa mancing sesuai dengan ketentuan,” tegas Rudy.
Senior Manager Muri, Awan Rahargo mengatakan kegiatan pemecahan rekor Muri ini pernah dilakukan untuk kesekian kalinya.
Menurutnya, pemecahan rekor Muri penebaran benih ikan ini diawali pada 2009 dengan diprakasai oleh Walikota Palembang saat itu Eddy Santana, yang melakukan penebaran sebanyak 1 juta benih ikan di Kota Palembang.
Lalu Gubernur Sulawesi Selatan Shayrul Yasin Limpo yang melepas 2.070.000 di danau Makassar pada 2010 lalu, serta pelepasan 3,314.000 bibit ikan di sungai Mahakam yang dilakukan Pemerintah Kutai Kartanegara pada 2013.
Pada kesempatan ini dalam momentum spesial menyambut hari ulang tahun ke-76 Bhayangkara Polri tambah Awan, sebanyak 7,6 juta benih ikan air tawar berhasil disebar di kawasan wisata Situ Bagendit Kabupaten Garut.
“Khusus rekor Muri untuk jumlah pelepasan 7,6 juta bibit ikan air tawar oleh Polda Jabar kali ini, mengalahkan rekor sebelumnya,” tegasnya.
Ia menyebutkan, keberhasilan dalam memecahkan rekor Muri ini bukan semata-mata karena melebihi jumlah atau angka rekor sebelumnya.
Namun, dengan adanya rekor baru ini dapat memberikan motivasi terhadap putra-putri terbaik Indonesia untuk mampu melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat banyak.***
Discussion about this post