Bandung – Penemuan janin bayi berjenis kelamin laki-laki terbungkus kantong kresek hitam dalam dus gegerkan warga sekitar Kali Cidurian Kelurahan Padasuka Kecamatan Cibeunying Kidul Bandung, Rabu sore.
Janin tersebut ditemukan oleh sekelompok anak yang tengah bermain sepakbola di sekitar pinggiran Kali Cidurian.
Kapolsek Cibeunying Kidul, Kompol Suparman menyatakan, temuan bermula saat beberapa anak-anak yang sedang bermain sepakbola di dekat kali.
Mereka melihat adanya sebuah dus yang tersangkut di aliran sungai. Mereka pun langsung turun ke kali dan membuka bungkusan tersebut.
Di dalam bungkusan ternyata ada kantong plastik berwarna hitam yang dililit lakban. Kantong plastik itu lalu dibuka oleh anak-anak itu dan didapati janin bayi.
“Kantong plastik warna hitam di dalamnya ternyata terlihat kaki, tangan dan kepala,” kata Suparman dalam keterangannya, Rabu 23 Agustus 2023.
Disebutkan, anak-anak itu lalu memotret temuannya dan melapor ke Ketua RW. Sementara polisi yang menerima informasi langsung melakukan pengecekan ke lokasi.
“Melaporkan kejadian tersebut pada pihak Inafis Polrestabes Bandung,” tegas Suparman. Sejauh ini belum diketahui orangtua yang tega membuang janin bayi tersebut.
Polisi masih melakukan serangkaian penyelidikan, dengan memintai keterangan dari sejumlah saksi dan mengumpulkan barang bukti.
Sementara janin bayi tersebut telah dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.
“Janin bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut dibawa ke RSUP dr. Hasan Sadikin (RSHS) oleh PMI Kota Bandung,” lanjutnya.***
Discussion about this post