Grobogan – Hujan es disertai angin puting beliung menerjang wilayah Dusun Dlingo Desa Juworo Kecamatan Geyer Kabupaten Grobogan, Minggu sore.
Hujan es dengan disertai angin puting beliung tersebut menyebabkan 41 rumah warga rusak, mulai dari rusak sedang hingga berat.
Kepala Desa Juworo Kecamatan Geyer Aris Dwi H menjelaskan, kerusakan rumah rata-rata sedang. Hujan mengguyur sekitar pukul 16.45 WIB hingga pukul 15.30 WIB.
“Hujannya deras dan ada es juga. Angin juga kencang membuat rumah rusak ada sekitar 41 rumah warga,” kata Aris dalam keterangannya, Minggu 22 Oktober 2023.
Kerusakan rumah tersebut katanya, rata-rata rusak sedang pada atap rumah. Namun, ada juga rumah yang rusak cukup parah atapnya.
Kades Juworo itu menjelaskan, kerusakan secara material berada di angka Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta.
Hingga malam hari, rumah warga juga masih mengalami mati lampu karena kerusakan kabel dan fasilitas kelistrikan lainnya.
“Kerugian material setiap rumah sekitar Rp 500 ribu – Rp 1 juta. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, termasuk fasilitas umum juga tidak ada yang rusak,” lanjutnya.***
Discussion about this post